Merek Conditioner yang Bagus untuk Rambut Kering

By haigadis

Pagi hari yang indah, akan terlihat suram dan menyebalkan apabila kamu melihat rambut yang kusut dan kaku ketika bercermin. Rambut singa di pagi hari, umumnya terjadi karena kulit kepala yang kering sehingga membuat helai rambut menjadi kaku dan kusam. Helai rambut yang kering dan kusam memang bisa menjadi masalah yang makin serius bila diabaikan. Bahkan, menurut sebuah survey pada 2.100 wanita, hampir 30% mengatakan memiliki rambut yang kering dan kasar.

Pemicu masalah rambut kering dan kasar umumnya disebabkan oleh paparan bahan kimia rambut seperti pewarna rambut atau perawatan rambut yang tidak tepat. Panas dari hair dryer, catokan, atau pengeriting rambut bisa memengaruhi struktur serat rambut. Kamu juga harus memperhitungkan usia, hormon dan faktor genetika atau keluarga. Untungnya, masalah rambut kering bisa diatasi dengan kondisioner. Kondisioner mengandung surfaktan kationik yang dapat melapisi dan menutrisi helai rambut. Agar tidak membuat kulit kepala berminyak, terapkan kondisioner di bagian ujung rambut dan batang rambut, tanpa mengenai kulit kepala. Selanjutnya, simak referensi merek conditioner yang bagus untuk mengatasi rambut kering dengan efektif.

1. Bio Essences Herbal

Bio Essences Herbal

Photo via walgreens.com

Salah satu merek conditioner yang harganya terjangkau. Dibuat dengan ekstrak kelapa dan lidah buaya yang bersifat melembapkan dan menutrisi helai rambut. Rambut kering menjadi terasa lebih lembab, halus, dan mudah diatur. Selain itu, aroma ekstrak kelapa begitu menggoda dan meningkatkan suasana hati. Semua manfaat yang dibutuhkan oleh rambut agar terlihat hitam berkilau dan lembap.

2. Dove

Dove Conditioner

Photo via tesco.com

Setiap jenis conditioner memiliki fitur dan keunggulan masing – masing. Tetapi, merek Dove sejak lama dikenal di seluruh dunia dengan khasiat yang diakui secara global untuk melembutkan dan melembapkan rambut yang kering atau rusak. Dove conditioner mampu menutrisi rambut dari akar sehingga rambut lebih halus, mudah diatur serta menciptakan wewangian lembut yang luar biasa. Hampir 100% pengguna Dove conditioner menyatakan bahwa mereka puas dengan hasil rambut yang lebih lembut dan lembap.

3. Pantene Pro-V

Pantene Pro-V Conditioner

Photo via asmaraku.com

Pantene conditioner dilengkapi dengan Herbal Essences untuk mengondisikan rambut agar lebih lembut, halus dan bervolume. Banyak pengguna atau konsumen conditioner Pantene Pro-V yang mengatakan sangat menikmati aroma buah dan bunga yang dihasilkan. Dari banyak pujian yang terlontar, salah satu keunggulan Pantene Conditioner adalah mampu membuat rambut lebih lembut, halus dan mudah diatur. Jika biasanya rambut kusut dan kering membutuhkan waktu yang lama untuk ditata, maka dengan pemakaian Pantene Pro-V secara teratur, rambut jauh lebih mudah dan cepat ditata sesuai kebutuhan.

4. John Frieda Frizz

John Frieda Frizz Conditioner

Photo via amazon.com

Merek conditioner dari John Frieda dikenal di seluruh dunia oleh para wanita. Merek ini mencetak rekor tertinggi untuk hasil dan kepuasan para pelanggan. Rambut yang kering dapat menjadi lebih lembut dan terhidrasi. Selain itu, produk conditioner dari John Frieda juga lebih mudah dibilas. Dengan memakai merek conditioner ini, rambut yang sebelumnya kering dan kusut, akan terlihat lebih halus dan bercahaya.

5. Suave Professionals Coconut Milk Infusion

Suave Professionals Coconut Milk Infusion Conditioner

Photo via amazon.com

Merek conditioner Suave menuai pujian karena wewangian khas kelapa yang berdaya tahan lama hingga sepanjang hari. Tidak hanya mengangkat suasana hati, tetapi mampu menjaga rambut terasa lebih lembap, tebal dan halus seperti idaman setiap wanita.

6. Garnier Whole Blending

Garnier Whole Blending Conditioner

Photo via amazon.com

Bagi kamu yang sering menggunakan hair dryer setelah keramas, conditioner dari Garnier akan sangat ideal dikenakan. Umumnya, rambut basah setelah keramas yang langsung dikeringkan memakai alat pemanas seperti haid dryer akan menjadi kaku seperti keripik bahkan bercabang. Dengan pelembap dan conditioner dari Garnier, rambutmu akan terasa lebih lembut, lembap dan berkilau meski menggunakan hair dryer atau pengering rambut setiap hari. Hampir 91% penguji produk conditioner merek Garnier mengatakan rambut mereka jauh terasa lebih sehat dan lembap.

7. Joico Moisture Recovery

Joico Moisture Recovery Conditioner

Photo via ulta.com

Ingin menyulap rambut kering menjadi sehalus sutra? Gunakan merek Joico Moisture Recovery. Membantu mengembalikan energi dan keindahan rambutmu dengan efek conditioner yang signifikan. Hasil dan manfaatnya sangat sepadan dengan harga yang harus kamu bayar. Membuat rambut terasa sangat lembut dan halus bak perawatan ke salon tiap hari.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *