Aneka Kuliner Kekinian Yang Tetap Sehat Untuk Tubuhmu

By Hai Gadis

Zaman sekarang, trend makanan atau kuliner makin berkembang. Bisnis kuliner juga makin merebak luas sehingga terkadang kita harus pandai memilah-milah yang cocok dan bermanfaat bagi tubuh kita. Soalnya, kuliner yang enak saja banyak banget, Girls. Namun belum tentu sehat. Jika kita kurang memilih kuliner kekinian yang sehat, akibatnya tubuh bisa menjadi cepat gemuk, mengalami gangguan pencernaan, mudah sakit, dan lain sebagainya.

Nah, lama-kelamaan trend kuliner kekinian yang sehat juga makin berkembang. Orang mulai sadar akan menerapkan hidup sehat untuk mencegah berbagai penyakit yang bisa menyerang tubuh. Sebab sehat nggak hanya datang dengan kita menerapkan olahraga setiap hari. Namun makanan juga berperan sangat penting.

Kalau kamu adalah penggemar makanan sehat atau sedang ingin menerapkan pola hidup sehat, simak dulu nih tips memilih makanan sehat berikut ini.

Tips memilih makanan sehat untuk tubuhmu

a. Pilihlah makanan secara beragam

Sebenarnya setiap makanan memiliki zat gizi tertentu yang bermanfaat bagi tubuh kamu. Namun, nggak ada satu jenis makanan yang bisa langsung mencukupi kebutuhan gizi tubuh. Itulah kenapa kamu nggak dianjurkan makan satu jenis makanan saja dalam jumlah berlebihan. Yang disarankan adalah makan makanan yang jenisnya beragam. Misalnya nih, suka makan ayam geprek boleh-boleh saja. Akan tetapi jangan makan ayam geprek terus, dan imbangi dengan sayuran atau makanan lain. Pasti akan jauh lebih sehat jika kamu sering mengganti makanan yang dikonsumsi setiap hari.

b. Pilihlah makanan yang kaya gizi

Setiap makanan itu mengandung zat gizi lho. Namun alangkah baiknya jika kamu mengonsumsi makanan yang memiliki zat gizi lebih banyak. Misalnya saja kamu suka junk food seperti minuman bersoda. Ada kok zat gizinya, tetapi sebagian besar adalah karbohidrat dari gula. Akan berbeda jika kamu meminum jus buah yang kandungannya ada karbohidrat dan berbagai vitamin serta mineral.

c. Makanlah dengan jumlah yang cukup

Nah, memakan kuliner kekinian yang sehat nggak cukup dari jenisnya saja, Girls. Jumlah juga perlu kamu perhatikan. Yang berlebihan pasti akan berdampak kurang baik bagi tubuh. Misalnya kamu ingin makan snack seperti kentang goreng. Boleh-boleh saja kok meskipun kamu merasa makanan tersebut tinggi kalori. Asalkan nggak itu-itu saja yang kamu makan. Kemudian porsinya juga cukup. Tanda kamu mengonsumsi makanan dengan cukup adalah berat badan kamu ideal dan stabil. Caranya, makanlah sampai kenyang 80%.

d. Pilihlah makanan yang olahannya tepat

Biasanya makanan yang tinggi kalori dan banyak mengandung lemak jenuh adalah makanan yang digoreng. Percuma dong kamu sudah mau makan sayuran tetapi mengolahnya dengan digoreng. Coba deh variasikan olahan makananmu. Jika ingin lebih sehat dan rendah kalori, kamu bisa memasak dengan mengukus atau merebus. Boleh juga sesekali memasak dengan memanggang. Namun karena merebus bisa menghilangkan beberapa vitamin dalam makanan, sesekali juga perlu mengolah makanan dengan digoreng. Yang penting bervariasi.

e. Makanan sehat nggak harus mahal

Kadang kuliner kekinian yang sehat harganya akan cenderung lebih mahal. Namun kamu nggak perlu menggunakan harga sebagai patokan karena itu belum tentu. Misalnya nih, nasi rames yang harganya 10.000-an memiliki kandungan gizi yang lebih beragam dibanding ayam goreng dengan minuman soda yang per porsinya bisa sampai 50.000-an.

Itu dia beberapa tips memilih kuliner kekinian yang sehat yang bisa kamu lakukan.  Selanjutnya, kamu nggak perlu bingung lagi nih memilah-milah makanan untuk menemani aktivitasmu. Soalnya HaiGadis punya rekomendasinya berikut ini.

Rekomendasi kuliner kekinian yang sehat

1. Katering makanan sehat

Kuliner kekinian yang sehat salah satunya adalah dari katering makanan sehat. Karena semakin banyaknya orang yang lebih “melek” akan pola hidup sehat, kamu nggak akan sulit menemukan jenis katering makanan sehat ini. Biasanya katering makanan sehat akan menyediakan berbagai menu makanan sesuai permintaanmu tetapi diolah secara sehat. Dalam satu porsi makannya pun ada zat gizi lengkap meliputi karbohidrat, lemak, protein, vitamin, dan mineral.

Oh ya, katering makanan sehat biasanya juga akan menyediakan makanan untuk tujuan diet tertentu lho. Misalnya saja kamu ingin menurunkan berat badan, maka kamu bisa mendapatkan makanan yang porsi kalorinya pas tapi rasanya tetap enak. Kalau menginginkan makanan sehat sehari-hari tapi nggak sempat masak, katering sehat ini bisa jadi solusi.

2. Smoothie bowl

Makanan kekinian sehat

Smoothie bowl – Photo via blog.grubhub.com

Apa kamu tahu dengan makanan yang satu ini? Smoothie bowl, sesuai namanya adalah makanan smoothie yang disajikan dalam mangkuk. Nantinya akan ada topping buah-buahan, kacang-kacangan maupun biji-bijian di atasnya. Kuliner kekinian yang sehat satu ini pasti akan mudah kamu temukan. Makanan ini bisa untuk ide nyemil secara sehat atau bahkan sebagai makanan utama saat sarapan dan makan malam.

Karena banyak mengandung buah-buahan, kacang-kacangan, maupun biji-bijian, makanan ini sangat sehat dengan kandungan serat yang dimiliki. Selain itu, smoothie bowl juga kaya akan vitamin, protein, dan karbohidrat. Lemak yang berasal dari kacang-kacangan juga pastinya akan lebih sehat. Kamu bisa memilih smoothie dengan buah-buahan yang kamu sukai, Girls. Coba deh!

3. Crepes dengan buah-buahan

Makanan kekinian sehat

Crepes dengan buah-buahan – Photo via purpleorchid.com

Kalau kamu suka makanan yang manis, crepes adalah pilihan yang oke nih. Apalagi makanan yang satu ini kini menawarkan isian buah-buahan di dalamnya. Sehingga bisa kamu pilih menjadi kuliner kekinian yang sehat. Mungkin seringkali kamu juga menemukan crepes yang isiannya adalah cokelat atau keju mozarella lumer yang memanjakan lidah.

Namun banyak juga kok crepes yang isiannya buah-buahan seperti strawberry, kiwi, mangga, dan lain sebagainya. Kemudian buah-buahan tersebut biasanya ditambah dengan topping seperti cokelat, whipped cream, dan lain sebagainya. Makanan ini memiliki kandungan serat dari buah-buahan, jadi akan lebih sehat. Akan tetapi bisa menjadi nggak sehat kalau kamu makannya berlebihan ya, Girls.

4. Overnight oatmeal

Makanan kekinian sehat

Overnight oatmeal – Photo via salud180.com

Kalau kuliner kekinian yang sehat berupa overnight oatmeal ini mungkin kamu sudah mengenalnya, Girls. Overnight oatmeal adalah cara sehat memakan oat yang lezat tanpa memasaknya. Kamu cukup menggunakan oat dicampur bahan makanan lain seperti buah-buahan, yogurt, susu, dan lain sebagainya. Kemudian kamu diamkan di kulkas semalaman deh.

Makanan ini pastinya seger abis tetapi kaya serat dan vitamin. Coba deh! Overnight oatmeal ini juga bagus untuk kesehatan jantung dan pencernaan lho. Bisa banget dijadikan menu sarapan. Apalagi oat ini nggak akan bikin kamu ngantuk sehabis sarapan atau mudah lapar yang berakibat makan kalap saat siang hari.

5. Fruity squash

Makanan kekinian sehat

Fruity squash – Photo via cookpad.com

Minuman yang kekinian nggak hanya berbagai jenis kopi maupun boba, lho. Menu squash buah-buahan juga biasanya ada di kafe yang menjual minuman-minuman kekinian. Menariknya lagi, squash buah-buahan juga banyak kok yang ditambah dengan boba sehingga nggak cuma nyegerin tapi juga enak.

Nah, kalau kamu mencari kuliner kekinian yang sehat, minuman squash ini bisa dipilih dibandingkan dengan kopi susu bergula atau minuman boba yang kalorinya lebih tinggi. Fruity squash ini tentu kalorinya lebih rendah dan mengandung buah-buahan sebagai sumber serat dan vitamin. Asal porsinya cukup dan nggak kebanyakan gula sih minuman ini recommended untuk kamu pilih.

6. Mie organik

Makanan kekinian sehat

Mie organik – Photo via id.carousell.com

Kamu penggemar mie? Coba deh alihkan perhatianmu dari mie instan biasa ke mie organik yang kekinian ini. Mie organik ini pun termasuk dalam kuliner kekinian yang sehat karena bahan-bahan pembuatnya berupa bahan alami. Biasanya mie organik terbuat dari sayur-sayuran dan nggak mengandung pengawet maupun pewarna.

Mie organik bisa jadi pilihan untuk kamu makan mie tapi tetap sehat. Kuliner yang satu ini pastinya akan lebih rendah kalori karena bahan-bahannya nggak full karbohidrat dari tepung. Makanan ini juga cocok untuk anak-anak lho. Apalagi bahan-bahannya lebih aman dan kaya gizi. Kamu bisa mengkreasikan mie organik ini selayaknya menu mie-mie biasa kok. Coba saja deh!

7. Salad buah dengan topping keju

Makanan kekinian sehat

Salad buah dengan topping keju – Photo via shopee.co.id

Salad buah adalah makanan yang nggak lekang oleh waktu. Menu ini kini menjadi kuliner kekinian yang sehat dan bisa kamu pilih untuk menerapkan pola makan yang lebih bergizi. Berbahan dasar buah-buahan segar, salad akan diberi topping yang lezat agar kamu tetap tertarik memakannya. Ada topping keju, yogurt, whipped cream, mayonaise, madu, sirup, dan lain sebagainya.

Yang pasti makanan satu ini banyak manfaatnya untuk kamu. Antara lain meningkatkan kekebalan tubuh, mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral, dan melancarkan pencernaan karena mengandung serat. Buat menurunkan berat badan atau menu diet sehat, salad buah ini juga menjadi pilihan yang tepat. Oh ya, kalau makan salad buah, jangan kebanyakan topping ya!

8. French toast

Makanan kekinian sehat

French toast – Photo via tokomesin.com

Ada lagi nih rekomendasi kuliner kekinian yang sehat dan bisa kamu konsumsi sehari-hari, yaitu french toast. Berbeda dengan roti panggang biasa, french toast ini merupakan model roti bakar yang sebelum dipanggang akan dilumuri susu atau telur terlebih dahulu. Rasanya tentu jadi lebih gurih dan enak.

Menu ini biasanya disajikan dengan daging dan keju sebagai isian di dalamnya. Makanan ini cukup sehat kok asalkan saat memanggang, jangan menggunakan mentega atau margarin terlalu banyak, ya. Hal ini supaya asupan lemak jenuh kamu tetap terkontrol. Kamu pun bisa memodifikasi french toast ini dengan isian alpukat, telur, atau sayuran agar lebih sehat.

9. Makanan vegan

Makanan kekinian sehat

Makanan vegan – Photo via nutribullet.com

Makanan vegan adalah makanan yang bahan-bahannya semuanya tanpa menggunakan produk hewani. Bahkan seperti madu sekalipun juga nggak digunakan lho. Makanan vegan ini fokus pada jenis makanan dari tumbuhan, yaitu berupa buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Apabila kamu ingin makan daging-dagingan, ada juga kok daging vegan yang terbuat dari biji-bijian dan kacang-kacangan dengan teknik olahan tertentu. Rasanya nggak kalah enak dengan daging hewani.

Menu makanan vegan juga termasuk kuliner kekinian yang sehat dan terbukti di beberapa penelitian lho. Makanan vegan ini memiliki manfaat antara lain mencegah penyakit jantung, mencegah diabetes, mencegah tekanan darah tinggi, dan berbagai penyakit kanker. Sebab, makanan dari tumbuhan memang kaya akan antioksidan, Girls. Selain itu, makanan vegan juga lebih efektif menjadi menu untuk menurunkan berat badan lho.

10. Dimsum kukus

Makanan kekinian sehat

Dimsum kukus – Photo via freeimages.com

Ada lagi nih Girls kuliner kekinian yang sehat dan pastinya kamu akan suka, yaitu dimsum. Dimsum alias siomay ini memang makanan dengan kulit terbuat dari tepung lalu diberi isian daging, ayam, seafood, telur, atau bahkan sayur-sayuran. Makanan ini biasanya diolah dengan dikukus. Kemudian nantinya disantap menggunakan saus sebagai topping.

Dimsum ini bisa menjadi pilihan karena olahan kukus menjadikan kalori yang dikandung lebih rendah dan bebas lemak jenuh. Selain itu, zat gizi yang hilang juga akan lebih minim nih pada olahan makanan yang dikukus ini. Dan yang paling penting, dimsum ini memiliki cita rasa yang lezat. Kamu pun bisa dengan mudah menemukannya soalnya banyak kok yang jual.

Gimana? Rekomendasi kuliner kekinian yang sehat di atas tetap enak untuk disantap, ‘kan? Bahkan beberapa ada yang bisa kamu buat sendiri di rumah. Tentunya masing-masing punya kelebihan dan kekurangan sehingga kembali lagi bahwa makanan beragam lebih direkomendasikan.  Selain itu, kamu harus ingat kalau pola hidup sehat juga meliputi olahraga, menjaga kebersihan, dan istirahat yang cukup. Jadi nggak hanya dari makanan kekinian saja ya, Girls!


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *