Tips Merawat Kuku Agar Tetap Sehat dan Indah

By Hai Gadis

Kuku menjadi bagian tubuh yang sering disepelakan. Padahal merawat kuku bisa membuat penampilan jadi lebih maksimal lho. Kamu tak mau kan kuku jari terlihat kuning dan kotor hingga mendapat pandangan risih dari orang lain. Guna menghindari hal tersebut, kamu bisa coba tips merawat kuku berikut ini.

Kuku yang sehat tak hanya indah dipandang, namun juga kuat dan tak mudah rusak. Merawat kuku tak sulit kok buat dilakukan, kamu bisa menjadikan beberapa kebiasaan ini sebagai cara merawat kuku di rumah. Jika kurang maksimal, kamu bisa ke salon untuk hasil yang lebih maksimal.

Merawat dengan Memotong secara Rutin

tips merawat kuku

Memotong kuku bisa jadi langkah pertama untuk mendapatkan kuku yang cantik. Tekhnik untuk memotong kuku tak boleh sembarangan lho, salah-salah kuku mu malah gampang pecah dan tak rata. Simak cara memotong kuku yang benar ini ya:

  • Bersihkan pemotong kuku sebelum kamu gunakan, ini akan membuat bakteri tak menempel di sela-sela kuku. Usahakan mata kuku yang kamu gunakan tajam ya, jadi proses potong kuku lebih cepat.
  • Potong kuku secara lurus, lanjutkan dengan menghaluskan di bagian sudut kuku.
  • Setelah proses potong kuku selesai, bersihkan bagian bawah kuku dengan air dan sabun. Kamu juga bisa pakai sikat khusus kuku kalau diperlukan.
  • Agar tanganmu tetap bersih, cuci tanganmu setelah potong kuku. Keringkan dengan handuk untuk mencegah infeksi pada kuku atau bagian tubuh lain.

Waktu memotong kuku tiap orang bisa berbeda-beda, tapi pastikan kuku tak terlalu panjang ya. Kuku panjang tak hanya beresiko lebih kotor, tapi juga bisa cepat patah dan menyebabkan gangguan kesehatan.

Menjaga Kuku Tetap Sehat

Kalau sudah memotong kuku secara rutin, kamu bisa lakukan beberapa perawatan ini girls, diantaranya:

Merendam Kuku dengan Air Hangat

Kamu bisa merendam kuku dengan air hangat untuk menjaganya tetap kuat. Selain itu air hangat bisa mengusir dan memecah kotoran yang ada di dalam kuku. Jangan lupa keringkan dengan handuk kalau sudah selesai ya.

Menggunakan Pelembab

Agar kuku tak kering, kamu bisa gunakan lotion atau pelembab. Kamu bisa cari pelembab khusus kuku untuk hasil yang maksimal. Sebaiknya tak gunakan sembarang pelembab agar kuku tak rusak. Kalau sudah diberi pelembab, kamu bisa pakai kaus kaki atau sarung tangan agar lebih cepat meresap.

Konsumsi Suplemen Jenis Biotin

Ada suplemen khusus yang bisa kamu konsumsi untuk membuat kuku tetap sehat dan indah girls, namanya biotin. Suplemen ini penuh dengan kandungan vitamin B yang bisa membuat kuku dan rambut lebih kuat. Sebelum mengonsumsi biotin, sebaiknya konsultasikan dengan dokter dulu ya.

Kebiasaan Baik yang Bisa Membuat Kuku Tetap Sehat

tips merawat kuku agar kuat

Tidak Menggigit Kuku

Kebiasaan buruk menggigit kuku bisa membuat kondisimu kuku mu jadi buruk lho. Jika terlalu sering melakukannya, bagian dasar kuku akan cepat rusak. Selain itu bakteri dan kuman lebih cepat berkembang karena bercampur dengan air liur.

Minimalisir Manicure Pedicure

Melakukan manicure atau pedicure memang jadi salah satu tips merawat kuku yang sering direkomendasikan, tapi bukan berarti kamu harus selalu melakukannya ya girs. Jika kamu keseringan mani-pedi, kuku mu malah lebih cepat rusak karena penggunaan bahan kimia.

Pertimbangkan Pemakaian Cat Kuku

Penggunaan cat kuku memang akan membuat tampilan kuku tambah cantik. Tapi kamu tetap harus hati-hati kalau mau mewarnai kuku, pasalnya sekarang banyak beredar cat kuku yang ternyata mengandung racun. Pilih cat kuku yang aman dan tak membahayakan kondisi kuku atau tubuh.

Tak sulit bukan berbagai tips merawat kuku diatas? Kamu bisa mulai kebiasaan tersebut untuk mendapatkan kuku yang lebih sehat dan cantik girls.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *