Inspirasi Mix and Match Rok Maxi Kekinian 2022

By Hai Gadis

Maxi skirt atau lebih dikenal sebagai rok maxi merupakan item fashion yang wajib kamu punya. Rok dengan panjang hingga menyentuh mata kaki ini bakal membuatmu tampak cantik dan feminim. Ada banyak style rok maxi kekinian yang bisa kamu coba lho girls.

Misalnya memasangkan rok maxi dengan kaus untuk tampil casual. Bisa juga memadukan rok ini dengan blus untuk suka tampil formal. Pokoknya rok ini bisa banget kamu mix and match dengan berbagai macam atasan, jadi bisa jadi item andalan biar terlihat kekinian.

Mau pakai rok maxi tapi bingung kamu pasangkan dengan apa? Yuk intip inspirasi padu padan rok maxi dengan berbagai style ini!

20 Gaya untuk Memakai Rok Maxi

1. Rok Maxi Ruffle dengan Shirt Minimalis

rok maxi kekinian

Photo by pinterest.com

Kamu yang suka dengan tampilan dreamy, bisa pasangkan rok maxi ruffle warna pink dengan shirt putih polos lho. Style ini akan membuat kamu tampak ceria dan fresh, sekaligus memberikan kesan feminim yang manis.

Untuk alas kakinya, kamu bisa pakai strap heels warna pink atau nude agar penampilanmu makin sempurna. Dengan gaya tuck in shirt yang kamu pakai bersamaan dengan rok maxi, kamu jadi kelihatan lebih tinggi kan?

2. Minimalis dengan Rok Maxi Tartan dan Blus Panjang

Photo by pinterest.com

Rok maxi kekinian memiliki model yang kece lho girls. Ini nih contohnya, rok panjang bermotif tartan dengan pita manis di bagian pinggang. Warna light oranye yang ada di rok ini bakal pas banget kalau kamu pasangkan dengan blus putih panjang.

3. Tampil Fresh dengan Rok Maxi Kekinian

Photo by pinterest.com

Berikutnya adalah rok maxi berbahan jatuh yang  bakal membuatmu tampak cantik dengan blus panjang putih model crop top. Warna rok yang meriah akan membuat kamu tampak fresh dan menarik ketika jalan jalan.

Agar tampilanmu main trendy, kamu bisa pakai topi rajut berwarna pink dan tas rotan berwarna netral. Kalau kamu dan teman teman mau ke pantai, coba deh pakai style ini, kamu pasti jadi pusat perhatian!

4. Pleated Maxi Skirt dan Oversize Sweater

Photo by pinterest.com

Item fashion lain yang bisa kamu pasangkan dengan rok maxi milikmu adalah sweater oversize. Kamu tak perlu pilih rok maxi yang panjang sampai mata kaki, pilih yang punya model asimetris untuk memberikan kesan stylish.

Buat atasannya, kamu bisa pakai oversize sweater warna ungu yang panjangnya mencapai lututmu. Agar kamu tak nampak tenggelam, jangan lupa pakai heels ya girls. Kamu bisa pilih warna light purple yang senada dengan rok mu lho.

5. Rox Maxi Brokat yang Elegan

Photo by pinterest.com

Kamu mau pergi ke acara formal tapi bingung mau pakai apa? Coba deh mix and match style fashion yang satu ini. Pertama, pilih rok maxi berbahan brokat model A-line beraksen plisket. Kemudian pasangkan dengan blus panjang floral warna pink lembut.

Agar tampilanmu tak terlihat ‘penuh’, kamu bisa pakai jilbab pashminan gaya clean hijab agar tampak rapi. Kalau kamu tak mau pakai heels, pakai sepatu juga bisa kok! Pilih yang bergaya minimalis dengan sol tebal ya!

6. Manis dengan Rok Maxi Polos

rok maxi kekinian baru

Photo by pinterest.com

Gaya rok maxi yang sederhana bisa kamu pasangkan dengan blus panjang untuk pergi ke kampus atau kantor lho girls. Biar tak nampak membosankan, kamu bisa pakai rok maxi dengan aksen jahit di bagian depannya. Supaya makin kece, kamu bisa kok pakai heels putih kesayangan.

7. Minimalis dengan Maxi Skirt Polos dan Cardigan

Photo by pinterest.com

Kalau kamu ada janji sama teman atau pacar, kamu bisa padu padankan rok maxi polos beraksen kancing milikmu dengan long cardigan lho. Pilih yang warnanya netral supaya kamu tak kesulitan kalau mau mix and match dengan hijabnya.

Untuk memberikan kesan feminim, kamu bisa pakai aksesoris kalung dan shoulder bag girls. Supaya punya siluet kaki yang jenjang dan panjang, pasangkan dengan strap heels berhak tahu ya!

8. Tampil Casual dengan Maxi Skirt Bermotif

Photo by pinterest.com

Girls, jangan takut pas pakai rok maxi bermotif ya! Rok maxi tersebut bisa kamu pasangkan dengan kaos untuk memberikan kesan casual. Jadi kamu tak perlu bingung untuk padu padan outfit pas mau main sama tema. Kalau mau kelihatan makin trendy, bawa sling bag ukuran medium ya!

9. Maxi Skirt Motif Tartan yang Kece

Photo by pinterest.com

Kesan ala anak muda bisa banget kamu dapatkan dengan rok maxi tartan yang satu ini. Kamu bisa pasangkan dengan dalaman berwarna abu-abu dan outer warna hijau gelap yang cakep.

Buat hijabnya juga tak perlu bingung, bisa pakai pashmina square warna cokelat yang manis. Urusan alas kaki juga tak perlu ribet, kamu bisa pakai sepatu model oxford warna cokelat dengan sol yang tebal.

10. OOTD Rox Maxi Rajut dan Cardigan Motif

rok maxi baru

Photo by pinterest.com

Kalau kamu punya rok maxi rajut, coba padu padankan dengan cardigan panjang bermotif tartan. Untuk warnanya, kamu bisa mix antara putih, nude, pink dan abu-abu kok. Jangan lupakan inner buat atasan ya, kalau mau tampil casual, bisa pakai blus putih berbahan katun.

Supaya kamu tampak makin stylish, bisa pilih hijab pashmina polos warna cokelat, sepatu snaker putih dan tas tangan berwarna pink. Dengan gaya ini, kamu tak perlu bingung lagi kalau butuh outif buat jalan sama gebetan.

11. Maxi Pleated Skirt dan Sweater Rajut

Photo by pinterest.com

Kamu yang suka tampil minimalis dan sederhana, gaya ini bisa deh kamu contek. Cukup pasangkan rok maxi plisket milikmu dengan atasan sweater berbahan rajut. Kombinasi warna yang disarankan adalah pastel dan ungu, jadi bisa memberikan kesan feminim.

Jika kamu mau pakai hijab, bisa pilih pashmina polos berwarna peach atau pastel, kemudian style dengan mengikatnya di leher. Supaya kamu dapat look ala fashionista, kamu bisa pakai heels boot warna putih agar tampak serasi.

12. Warna Warni dengan Rok Maxi Tulle

Photo by pinterest.com

Rok berbahan tulle memang memberikan kesan yang mewah ya. Tapi kalau kamu pasangkan dengan shirt pendek warna-warni, tampilanmu jadi kece dan trendy lho. Kalau mau tampak formal, kamu bisa pakai jas panjang dengan aksen kancing supaya tampak rapi.

13. Rok Maxi Kekinian Bermotif Batik

Photo by pinterest.com

Model rok maxi bermotif ini akan membuatmu tampak kekinian lho girls. Apalagi stylenya yang simpel tapi formal bisa kamu gunakan untuk meeting atau kondangan. Kamu bisa pasangkan rok maxi batik ini dengan blus oversize beraksen ruffle.

Tampilanmu akan makin elegan dengan hijab pashmina polos berwarna light grey. Kalau kamu mau bawa tas, pilih sling bag warna hitam ya. Buat sepatunya juga tak perlu bingung, pakai saja loafer berhak warna putih.

14. Maxi Skirt Polos dengan Crop Top Hobo

rok maxi terbaru

Photo by pinterest.com

Mau tampil elegan dan dewasa juga bisa kok pakai maxi skirt. Nih contohnya, kombinasikan rok maxi polos berbahan sheer dengan crop top bermodel hobo. Aksen motifnya yang timbul akan membuat kamu tampak chic dan kece.

Kalau masih kurang sempurna, kamu bisa pakai heels cokelat dan tas tangan bermotif. Jika kamu suka pakai aksesoris, style ini bisa jadi pasangkan dengan gelang perak minimalis dan anting besar lho! Cantik bukan?

15. Hangout dengan Rok Maxi Bergaris dan Kemeja

Photo by pinterest.com

Suka tampil kasual dan anti ribet? Kamu bisa pakai rok maxi bermotif strip dengan kemeja putih polos nih. Dengan aksen slit di ujung kaki, kamu akan tampak trendy dan stylish girls. Untuk menambah kesan santai, kamu bisa pakai jaket jeans kesayanganmu.

Mau bawa tas sekalian? Boleh banget kok! Shoulder bag berwarna merah polos bisa jadi pilihan. Buat sepatunya, kamu bisa pakai sneaker putih milikmu. Gimana girls, sudah siap main sama teman teman?

16. Rox Maxi dengan Cardigan Polos

Photo by pinterest.com

Kamu yang lebih suka tampil anggun dan feminim, rok maxi bisa jadi pilihan tepat girls. Kamu bisa pilih rok maxi polos berbahan katun dengan warna pastel, kemudian pasangkan dengan cardigan yang memiliki tone warna sama.

Buat inner cardigannya kamu bisa pakai kaos pendek warna putih polos. Supaya tampilanmu tak membosankan, kamu bisa pakai pashmina bermotif floral. Bawa tas tangan berwarna pastel dan pakai heels strap bakal membuatmu tampak cantik lho!

17. Maxi Skirt Jeans on Jeans

Photo by pinterest.com

 

Mau bergaya ala model dan fashonista? Coba deh kombinasi jeans on jeans. Gaya ini tampak trendy karena bisa kamu pasangkan dengan berbagai item fashion. Misalnya rok maxi berbahan jeans dan long cardigan berbahan sama.

Untuk inner, kamu bisa pakai kaos berbelahan dada yang kamu tuck in di rok maximu. Biar makin kece, kamu bisa pakai heels minimalis berwarna nude lho. Style sederhana ini akan membuat kamu tampak chic dan trendy pas jalan jalan.

18. Rok Maxi Gaya Tutu dan Blus Ruffle

rok maxi tutu

photo by pinterest.com

Buat hijabers, rok maxi tutu memang bisa jadi fashion andalan berbagai style lho. Tampil minimalis dan formal bisa kamu dapatkan dengan mix and match rok tutu, blus biru panjang beraksen ruffle dan hijab square polos.

Gaya ini akan makin manis kalau kamu pakai sneaker putih dan sling bag berwarna sama. Style ini tak hanya bisa kamu gunakan buat berangkat ke kampus, tapi juga ke kantor atau ke acara semi formal.

19. Gaya Street Style dengan Rok Maxi Kekinian

photo by pinterest.com

Mau tampil gaya street style pakai rok maxi? Bisa banget girls. Kamu bisa pilih rok maxi bermotif tutul ini dan pasangkan dengan jaket jeans warna hitam. Untuk innernya, kamu bisa pakai kaos dengan warna yang sama ya!

Supaya makin kekinian, kamu bisa pakai topi baret dan kalung layer yang chic. Pakai sunglases juga akan membuatmu tambah keren lho!

20. Manis dengan Rok Maxi Tutu Pink

rok maxi kekinian trendy

photo by pinterest.com

Rok maxi model tutu memang tampak cantik dipasangkan dengan apa saja ya girls, pas untuk kamu jadikan OOTD rok tutu mu. Contohnya yang satu ini nih, rok maxi tutu warna pink tampak modis ketika dipadukan dengan inner kaos dan jaket jeans.

Buat hijabnya juga tak perlu ribet, kamu bisa pakai segiempat polos warna shock pink. Untuk tasnya, kamu bisa pakai sling bag yang nyaman dan stylist girls.

Ide dan referensi rok maxi kekinian diatas bisa nih mulai kamu coba. Punya gaya dan style fashion rok maxi yang lain? Padu padankan dengan ide diatas ya!


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *