Rekomendasi Bedak Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

By Hai Gadis

Kamu punya tipe kulit berminyak dan memiliki masalah jerawat? Nggak masalah kok, kamu tetap bisa tampil flawless dan memukau menggunakan makeup yang tepat. Salah satu alat makeup yang harus kamu pilih sesuai dengan jenis kulitmu adalah bedak. Seperti yang kamu tahu, bedak memang bermanfaat banget untuk mengunci makeup dan mengontrol produksi minyak sehingga wajah jadi bebas kilap. Tentunya, untuk tipe kulit wajah seperti ini, kamu harus memilih bedak untuk kulit berminyak dan berjerawat.

Memilih bedak yang tepat tentunya akan memengaruhi penampilanmu. Selain membuat tampilan wajah lebih halus dan bebas kilap, bedak untuk kulit berjerawat atau berminyak tentunya bisa mencegah kulitmu jadi tambah breakout. Nah, dari sekian banyaknya produk bedak yang ada di pasaran, jelas saja kamu nggak boleh sembarangan memilih dong. Simak yuk, tips dari Hai Gadis berikut ini.

Tips memilih bedak untuk kulit berminyak dan berjerawat

a. Pilih bedak yang formulanya no sebum dan bisa mengontrol minyak berlebih

Sebenarnya, secara umum kulitmu punya sebum lho karena berfungsi menjaga kelembapan alami kulit. Namun jika berlebihan, tentu bisa menyebabkan wajah jadi terasa greasy dan mudah berjerawat atau berkomedo. Untuk itu, pilihlah bedak untuk kulit berminyak yang bisa mengontrol produksi sebum di wajahmu. Bedak yang dikhususkan untuk kulit berminyak biasanya akan ada keterangan mengandung oil-absorber atau ada formula oul-control.

b. Sebaiknya pilih bedak jenis tabur

Untuk kulit berminyak dan berjerawat, sebaiknya sih kamu pilih jenis bedak tabur. Boleh-boleh saja sih kamu memilih jenis bedak padat atau jenis lainnya. Namun kalau bedak tabur biasanya memiliki butiran powder yang lebih mampu menyebar ke seluruh bagian wajah. Dengan begini, bedak bisa menyerap minyak di wajahmu secara merata. Bedak tabur pun biasanya mengandung mineral yang cocok untuk kulit berminyak dan mampu mengatasi jerawat.

c. Pilih bedak dengan kandungan salicylic acid untuk melawan jerawat

Salicylic acid merupakan kandungan andalan pada bedak untuk kulit berjerawat lho. Soalnya bahan aktif yang satu ini mampu membantu eksfoliasi kulit dan membuang lapisan sel kulit mati yang bisa menyumbat pori. Selain itu, salicylic acid juga bisa membantu mengurangi kemerahan akibat jerawat.

d. Pilih bedak yang formulanya ringan dan non-comedogenic

Tips yang satu ini juga penting banget nih dalam memilih bedak untuk kulit berminyak maupun berjerawat. Pasalnya, kulit yang berminyak cenderung mudah berkomedo dan berjerawat jika pori-porinya tersumbat. Untuk itu, pilihlah bedak yang formulanya non-comedogenic, karena nggak akan tersusun dari bahan-bahan yang menyumbat pori-pori wajahmu. Selain itu, pilih juga bedak yang teksturnya ringan agar kulit wajah tetap bisa bernapas dan nggak berisiko mengalami masalah kulit.

e. Pilih produk berdasarkan review yang sudah ada

Biasanya, suatu produk akan di­ulas oleh pengguna sebelumnya atau beauty influencer lho. Inilah yang akan sangat membantumu dalam memilih produk yang tepat. Maka, sebelum membeli produk bedak terutama yang belum pernah kamu gunakan, baca / lihat dulu ulasannya, ya. Kamu pun nantinya bisa lebih mempertimbangkan baik dan buruk dari bedak tersebut.

f. Nggak harus mahal, yang penting pilih produk sesuai kemampuan

Tips yang satu ini pun penting banget lho. Ngapain beli produk yang harganya mahal tapi memaksakan diri? Lebih baik, pilihlah produk yang paling cocok dengan kulitmu dan harganya sesuai kemampuanmu. Banyak kok produk bedak terjangkau yang nggak kalah bagus. So, bijak lagi untuk memilih ya, Girls.

Gimana? Sudah tahu tips memilih bedak untuk kulit berminyak dan berjerawat, ‘kan? Sekarang nggak ada alasan untuk bingung lagi, Girls. Soalnya Hai Gadis nggak hanya ngasih tips buat kamu, tapi juga punya beberapa rekomendasi produk bedaknya lho.

15 bedak untuk kulit berminyak dan berjerawat

1. Erha 21 Acne Care Lab Pressed Powder

Bedak untuk kulit berjerawat

Photo via blibli.com

Erha 21 Acne Care Lab Pressed Powder termasuk bedak untuk kulit berjerawat dan berminyak terbaik yang recommended buat kamu lho. Bedak padat yang satu ini memiliki formula non-comedogenic dan non-acnegenic. Sehingga cocok abis untuk mengatasi jerawat dan mencegah munculnya komedo pada kulit berminyak.

Produk ini juga mampu membantu meratakan warna kulit wajah dengan baik tanpa menutup pori-pori. Minyak berlebih juga akan lebih terserap lho sehingga wajahmu akan bebas kilap. Selain itu, kandungan antibakteri pada produk ini bisa mencegah timbulnya jerawat. Nah jika kamu tertarik, produk ini bisa kamu beli seharga Rp 78.000-an.

2. Coty Airspun Loose Face Powder

Bedak untu kulit berminyak

Photo via tokopedia.com

Kali ini, ada bedak untuk kulit berminyak terbaik berjenis loose powder, yaitu Coty Airspun Loose Face Powder. Bedak tabur yang satu ini dapat membantu menyamarkan garis halus, keriput, dan bekas jerawat lho. Selain itu, formulanya efektif banget untuk mengontrol minyak berlebih di wajah. Hasil akhirnya juga matte finish dengan tekstur yang ringan.

Bedak dengan packaging warna orange ini cocok abis deh digunakan untuk acara seharian karena nggak akan bikin wajahmu mengkilap karena minyak. Tekstur wajah juga akan jadi lebih halus lho. Ada beberapa varian shade yang bisa kamu pilih, antara lain Suntan, Translucent, Fragrance Free, Honey Beige, Rosey Beige, Muted Beige, Naturally Neutral, dan Translucent Extra. Kamu bisa membelinya seharga Rp 200.000-an.

3. Maybelline Fit Me Loose Finishing Powder

Bedak untu kulit berminyak dan berjerawat

Photo via maybelline.co.id

Maybelline Fit Me Loose Finishing Powder juga termasuk bedak untuk kulit berminyak yang recommended buat melengkapi alat makeup-mu. Bedak yang satu ini memiliki kandungan mineral dan formulanya ringan abis. Cocok banget digunakan untuk kulit berminyak karena kandungannya mampu mengontrol kadar minyak pada wajahmu.

Saat diaplikasikan, kulitmu juga akan terlihat lebih halus lho. Bisa juga kok digunakan sebagai complexion sehari-hari dengan atau tanpa foundation. Soalnya, produk ini pun memiliki coverage yang baik. Ada banyak shade yang bisa kamu pilih sesuai warna kulit kok. Harga bedak dari Maybelline ini adalah Rp 145.000-an.

4. Wardah Acnederm Face Powder

Bedak untu kulit berminyak dan berjerawat

Photo via wardahbeauty.com

Selanjutnya, ada bedak Wardah yang diformulasikan untuk wajah berminyak dan berjerawatmu yaitu Wardah Acnederm Face Powder. Bedak tabur ini mampu membantu mengatasi masalah jerawat di wajahmu lho. Formulanya sendiri memang memiliki oil absorber agent yang mampu menyerap minyak berlebih di wajahmu.

Kemudian ada kandungan salicylic acid yang akan membantu merawat jerawat agar cepat kering dan triclosan sebagai antibakteri. Oh ya, series Acnederm dari Wardah ini juga terdapat produk lainnya yang bisa kamu gunakan sekalian, Girls. Wardah Acnederm Face Powder bisa kamu beli seharga Rp 37.000-an.

5. Innisfree No Sebum Mineral Powder

Photo via innisfree.com

Mungkin bedak untuk kulit berminyak yang satu ini sudah nggak asing lagi di telingamu. Ya, Innisfree No Sebum Mineral Powder merupakan bedak tabur yang dirancang untuk mengontrol minyak berlebih pada wajahmu. Tekstur bedak yang satu ini lembut sehingga tetap nyaman untuk digunakan.

Dari segi kandungan, produk ini memiliki mineral alami, mint alami, dan bahan-bahan yang mampu menyegarkan serta menyehatkan kulit. Hasil akhirnya matte finish tetapi tetap smooth dan nggak akan bikin kulit terasa kering. Formulanya juga nggak menyumbat pori yang bikin terbentuknya jerawat maupun komedo lho. Kamu bisa membelinya seharga Rp 77.000-an.

6. Acnes Compact Powder

Bedak untuk kulit berjerawat

Photo via watsons.co.id

Bingung mencari bedak untuk kulit berjerawat? Serahkan saja pada Acnes Compact Powder. Bedak ini berjenis pressed powder dan memiliki kandungan bahan-bahan untuk merawat kulit berjerawat lho. Ada triclosan yang berfungsi sebagai pembunuh bakteri penyebab jerawat, kemudian ada sulfur untuk mengangkat sel kulit mati, bisabolol untuk mengurangi kemerahan, dan squalane untuk melembapkan wajah.

Bedak ini juga punya sunsceen agent untuk melindungi kulitmu dari sinar matahari kok. Formulanya mampu menyerap minyak berlebih dengan baik dan membuat wajah terasa halus. Terdapat beberapa varian warna yang bisa kamu sesuaikan dengan kulitmu, yaitu Lovely Pink, Natural Beige, dan Sweety Honey. Harganya pun cukup terjangkau, yaitu Rp 28.000-an.

7. LA Girl Pro Face Matte Pressed Powder

Bedak untuk kulit berminyak

Photo via lagirlusa.com

Kali ini, ada LA Girl Pro Face Matte Pressed Powder yang cocok buat kulit berminyak. Produk ini memiliki formula yang ringan dan mampu membuat riasanmu terasa flawless. Formula dari bedak padat yang satu ini juga mampu menahan kelebihan minyak dan menawarkan coverage tinggi untuk menyamarkan kekurangan di wajah.

Pastinya, bedak dari LA Girl ini juga nggak akan menimbulkan jerawat atau komedo kok karena formulanya nggak menyumbat pori-pori. Kamu bisa memakainya sehari-hari deh pokoknya. Bedak untuk kulit berminyak ini dijual seharga Rp 179.000-an ya, Girls.

8. La Tulipe Acne Loose Powder

Bedak untuk kulit berjerawat

Photo via shopee.co.id

Rekomendasi bedak untuk kulit berjerawat selanjutnya adalah La Tulipe Acne Loose Powder. Produk ini memiliki kandungan keratolitik dan antiseptik yang mampu menjaga kulit dari minyak berlebih serta mengatasi jerawat. Butiran bedak ini halus dan bagus untuk digunakan sehari-hari lho.

Formulanya juga ringan dan mengandung salicylic acid yang efektif untuk menghilangkan jerawat. Flek-flek hitam dan noda bekas jerawat pun bisa kok teratasi dengan baik. Selain salicylic acid, ada bahan sulfur sebagai antiseptik yang akan membunuh bakteri penyebab jerawat. Bedak tabur dari La Tulipe ini pun memiliki beberapa shade, antara lain Natural, Sun Tan, Rose Mauve, dan Rachel. Kamu bisa membelinya seharga Rp 50.000-an.

9. M.A.C Cosmetics Mineralize Foundation/Loose

Bedak untuk kulit berminyak

Photo via maccosmetics.co.id

Bedak untuk kulit berminyak selanjutnya adalah M.A.C Cosmetics Mineralize Foundation/Loose. Produk ini memiliki tekstur yang lembut dan telah teruji secara dermatologi lho. Nggak hanya cocok digunakan untuk kulit berminyak, tetapi juga bisa digunakan untuk kulit berjerawat. Kandungan dari produk ini berupa bahan mineral sesuai dengan namanya.

Selain itu, bedak dari MAC ini terkenal aman karena bebas parfum, talc, dan paraben. Bahkan coverage-nya pun medium, lumayan deh untuk menutupi segala kekurangan di wajahmu. Sayangnya, harga produk ini agak pricey, yaitu Rp 500.000-an Girls. Namun sebanding dengan kualitasnya kok.

10. Marcks’ Beauty Powder

Bedak untuk kulit berminyak dan berjerawat

Photo via blibli.com

Pasti kamu sudah tahu dengan bedak yang legendaris abis dan nggak lekang oleh waktu ini kan, Girls? Ya, Marcks’ Beauty Powder ini memang bedak yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat. Nggak hanya bisa mengatasi jerawat dan mengontrol produksi minyak berlebih, bedak ini juga cocok kok buat kulit sensitif. Formulanya pun bisa mencerahkan dan mengatasi kulit kusam.

Dari segi kandungan, produk ini memiliki salicylic acid yang berfungsi untuk menghilangkan jerawat pada wajah. Kemudian ada juga kandungan seperti corn starch, zinc stearate, zinc oxide, dan titanium oxide. Ada 3 varian dari bedak ini yang bisa kamu gunakan sesuai warna kulit, yaitu Rose, Creme, dan White. Harganya nggak usah ditanya lagi deh. Terjangkau abis kok, yaitu hanya Rp 17.000-an.

11. Laura Mercier Translucent Loose Setting Powder

Bedak untuk kulit berminyak

Photo via lauramercier.com

Selanjutnya, ada rekomendasi bedak untuk kulit berminyak terbaik buat kamu nih Girls, yaitu Laura Mercier Translucent Loose Setting Powder. Bedak tabur yang satu ini memang formulanya ringan banget di kulit dan bisa membaur secara merata. Formulanya mampu memudarkan garis halus dan ketidaksempurnaan wajahmu lho.

Hasil akhirnya adalah matte finish dan sentuhannya sheer. Cocok abis buat kamu yang ingin wajah bebas kilap tapi nggak terlihat terlalu tebal memakai bedak. Kulitmu juga nggak akan terlihat kering kok meski produksi minyak lebih terkontrol. Kamu bisa membeli bedak dengan kemasan jar kaca ini seharga Rp 500.000-an.

12. Neutrogena SkinClearing Mineral Powder

Bedak untuk kulit berjerawat

Photo via neutrogena.com

Rekomendasi bedak untuk kulit berjerawat masih ada lho, kali ini ada Neutrogena SkinClearing Mineral Powder. Mineral powder memang terkenal efektif dan bagus digunakan pada kulit berjerawat. Kalau bedak dari Neutrogena ini, ada kandungan salicylic acid sebanyak 0,5%. Formula dari powder foundation ini juga gentle dan oil free sehingga cocok banget buat kulit berjerawat serta berminyak.

Selain itu, produk ini juga memiliki teknologi MicroClear yang membuat bedak terasa halus dan mudah di-blend. Kamu juga nggak perlu takut bedak ini akan menyumbat pori karena formulanya non-comedogenic. Terdapat 10 shade yang berbeda dari bedak ini, jadinya kamu bisa dengan mudah menyesuaikan dengan warna kulitmu. Jika ingin membelinya, produk ini dijual seharga Rp 400.000-an.

13. Make Over Silky Smooth Translucent Powder

Bedak untuk kulit berminyak

Photo via makeoverforall.com

Make Over juga punya nih produk bedak untuk kulit berminyak yang bagus, yaitu Silky Smooth Translucent Powder. Bedak tabur yang satu ini transparan, sehingga nggak memiliki warna yang memengaruhi shade foundation-mu lho. Teksturnya juga ringan dan mudah merata di kulit sehingga kulit akan terasa halus.

Formula dari bedak ini mampu melembapkan kulit sekaligus mengontrol minyak berlebih di wajah lho. Partikel bubuknya juga halus banget. Ada beberapa shade yang bisa kamu sesuaikan warna kulit, yaitu Champagne, Porcelain, Rosy, Tofee, dan Snow. Harganya sekitar Rp 120.000-an kok.

14. Mario Badescu Special Healing Powder

Bedak untuk kulit berjerawat

Photo via mariobadescu.com

Mario Badescu Special Healing Powder juga recommended banget nih kamu pilih sebagai bedak untuk kulit berjerawat. Bedak ini mampu mengontrol minyak berlebih di area T-zone dan formulanya nggak akan menyumbat pori-porimu. Setelah diaplikasikan, kulit akan terasa lebih halus deh.

Oh ya, produk ini juga mengandung sulfur yang mampu meredakan kemerahan akibat jerawat. Lama-lama, jerawat akan kering tanpa membuat wajahmu terasa perih kok. Kamu juga nggak perlu khawatir akan timbul komedo di wajahmu. Harga Mario Badescu Special Healing Powder ini sekitar Rp 369.000-an, tetapi sebanding kok dengan kualitasnya.

15. Sariayu Bedak Jerawat Refreshing Aromatic

Bedak untuk kulit berjerawat

Photo via marthatilaarshop.com

Bedak untuk kulit berminyak dan berjerawat juga ada yang dari produk lokal dengan harga terjangkau lho. Misalnya saja Sariayu Bedak Jerawat Refreshing Aromatic yang merupakan jenis bedak tabur. Bedak ini bermanfaat untuk membunuh bakteri penyebab jerawat dan melindungi kulit dari pengaruh buruk sinar matahari lho.

Selain itu, kamu nggak perlu khawatir kulit jadi kering karena bedak ini mampu menjaga kelembapan kulit dan memberi aroma yang menyegarkan. Formulanya juga ringan banget dan memberi hasil matte finish. Kamu bisa membeli bedak ini seharga Rp 26.000-an.

Itulah beberapa rekomendasi bedak untuk kulit berminyak dan berjerawat yang bagus dan layak kamu gunakan. Kira-kira mana nih yang paling cocok buat kamu? Oh ya, jangan lupa tetap rawat kulitmu dengan baik supaya masalah jerawat dan minyak berlebih bisa teratasi dengan optimal, ya.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *