Sifat dan Karakter Wanita Sukses Yang Harus Kamu Contoh Dan Tiru

By Hai Gadis

Ingin jadi wanita yang sukses? Kamu harus tahu dulu sifat wanita sukses supaya lebih mudah mewujudkan impianmu.

Setiap perempuan pasti memiliki impian, termasuk kamu ‘kan, Girls? Impian bisa dalam hal apa pun, yang terpenting sesuai dengan keinginan diri sendiri dan bermanfaat.  Tentunya, saat ini kamu sedang berusaha untuk mencapai impian tersebut. Dan mencapai impian nggak akan mudah. Kamu harus melewati serangkaian lika-liku dan hal-hal yang terkadang bikin kamu hampir putus asa.

Ketahuilah, bahwa menjadi sukses untuk mewujudkan impian itu nggak hanya sekadar berlari maju mengembangkan kemampuanmu. Namun kamu juga harus memperbaiki  karakter dirimu meski itu adalah hal-hal kecil. Ingat, hal-hal kecil seperti sifat wanita sukses ternyata penting banget untuk kamu miliki. Dengan demikian, hal tersebut akan mengubahmu menjadi pribadi yang semakin baik.

Nah, sebenarnya apa saja sih karakter wanita sukses yang perlu kamu tiru? Simak yuk ulasan Hai Gadis berikut ini.

1. Tegas

sifat dan karakter wanita sukses

Photo via medium.com

Sifat wanita sukses yang pertama adalah tegas. Tegas maksudnya bukan galak dan kasar ya, Girls. Tegas itu jika kamu bisa mempertahankan pendirianmu, mengatakan tidak pada hal-hal yang mengganggumu, dan berani mengingatkan jika orang lain melakukan kesalahan. Bukannya plin-plan yang cenderung mudah mengubah prinsip dan mudah dipengaruhi.

Selain itu, wanita yang tegas juga nggak akan takut jika berbeda pendapat dengan teman kok. Dalam bergaul, kamu pun nggak akan mudah terpengaruh pada hal-hal buruk yang nantinya bisa menghambat cita-citamu. Nah, selama ini kamu sudah belajar tegas belum, Girls? Coba yuk pada hal-hal kecil. Contohnya adalah berani berkata tidak saat orang lain meminta bantuanmu, dan kamu sedang nggak bisa membantu. Gimana?

2. Empati

Sebagai sosok yang memiliki sisi lembut, karakter wanita sukses juga harus punya rasa empati, Girls. Empati maksudnya adalah bisa mendengar, melihat, maupun memahami perasaan orang lain. Peka juga lho saat ada orang lain membutuhkanmu. Bukan justru nggak peduli dan cuek dengan perasaan orang lain. Empati ini akan membuatmu lebih menghargai orang lain.

Contohnya ketika ada teman sedang sedih kemudian ingin bercerita padamu. Ketika kamu bisa mendengarkannya ya dengarkanlah dengan baik lalu pahami posisinya yang sedang berada dalam masalah. Bukannya malah menghakimi dan dengan kejam menyalahkan temanmu. Nggak hanya teman-temanmu, empati juga perlu kamu tujukan kepada semua orang, misalnya keluargamu,  rekan kerja, bahkan orang lain yang nggak kamu kenal sekalipun.

3. Punya passion atau gairah dalam melakukan sesuatu

sifat dan karakter wanita sukses

Photo via healthista.com

Sifat wanita sukses selanjutnya adalah memiliki gairah dalam melakukan sesuatu, terutama dalam mencapai cita-citamu. Percuma lho kalau ilmu kamu tinggi, pengalaman kamu banyak, skill kamu juga mumpuni tapi kamu nggak punya gairah atau semangat melakukan hal-hal yang sedang kamu tekuni. Apa pun yang sedang kamu lakukan saat ini, entah bekerja, belajar, kuliah, atau apa pun, lakukanlah dengan senang hati dan penuh passion.

Dengan begini, kamu akan bahagia saat melakukan hal-hal tersebut lho. Kalau kamu bahagia, mencapai impian jadi nggak gampang menyerah deh. Nggak kebayang ‘kan kalau kuliah saja kamu ngeluh melulu karena banyak tugas. Atau ngeluh terus karena pekerjaan nggak selesai-selesai. Mengeluh hanya akan bikin kamu mudah bosan dan kehilangan energi positif.

4. Menghargai ketidaksempurnaan

Salah satu karakter wanita sukses bukanlah yang selalu sempurna dalam melakukan berbagai hal. Bukan pula yang selalu mengharap kesempurnaan dari orang lain. Wanita yang sukses pasti memahami bahwa setiap orang memiliki kekurangan. Termasuk diri sendiri. Sehingga, dalam mencapai sesuatu, ia akan berusaha melakukan yang terbaik tetapi nggak memaksakan diri menjadi sempurna.

Lagi pula, untuk mencapai kesempurnaan juga bakalan bikin kamu susah sendiri, Girls. Sebab kamu akan selalu ada kekurangan di mata orang lain. Kalau kamu menuruti terus, nggak akan ada habisnya. Begitu pula ketika kamu mengkritik orang lain menjadi sempurna. Nggak akan ada ujungnya. So, jadilah yang terbaik, oke?

5. Kuat dan tidak mudah menyerah

sifat dan karakter wanita sukses

Photo via twitter.com

Sifat wanita sukses selanjutnya adalah kuat. Kuat ini maksudnya, kamu menjadi seseorang yang tangguh dan nggak mudah menyerah dalam mencapai sesuatu. Kamu pun jadinya tahan banting dengan segala cita-citamu. Kuat juga bisa berarti kamu nggak mudah drop dengan omongan orang lain yang menjatuhkanmu.

Kebayang ‘kan kalau kamu nggak menjadi pribadi yang tangguh, mau melangkah keluar zona nyaman saja pasti susah karena ada rasa takut yang  berlebihan. Nah, mulai sekarang coba untuk menjadi lebih kuat, ya! Lagi pula, semakin tinggi kamu melangkah nanti, itu berarti kamu semakin punya kekuatan.

6. Punya keyakinan kuat

Punya keyakinan kuat juga menjadi karakter wanita sukses yang perlu kamu tiru nih, Girls. Kalau mau sukses harus yakin dulu dong bahwa kamu bisa sukses? Kamu juga harus yakin bahwa kamu mampu mewujudkan mimpi-mimpimu meskipun orang lain menertawakan bahwa mimpimu terlalu tinggi. Yang penting kamu tetap yakin dan realistis.

Selain pada diri sendiri, keyakinan juga bisa kamu tanamkan pada Tuhanmu. Dengan banyak berdoa dan berusaha, yakinlah bahwa Tuhan akan membantumu meraih kesuksesan itu. Gimana kamu mau maju ‘kan kalau kamu saja nggak yakin bisa maju?

7. Mampu beradaptasi

Dalam mencapai tahap-tahap mewujudkan impianmu, pasti kamu akan banyak mengalami hal-hal baru. Nggak jarang bahwa hal-hal baru tersebut menyulitkan dan nggak nyaman buatmu. Namun, kamu tetap harus bisa beradaptasi, Girls. Inilah yang menjadi salah satu sifat wanita sukses untuk kamu miliki.

Kalau kamu nggak bisa beradaptasi dengan hal baru, kamu hanya akan memenuhi pikiranmu dengan rasa takut. Misalnya nih, kamu baru lulus SMA dan akan memasuki bangku kuliah. Pastinya dunia perkuliahan bakalan berbeda dengan di sekolah. Makanya, kamu harus mampu beradaptasi. Kamu harus menyesuaikan diri bahwa di dunia perkuliahan, tugas tambah banyak, tinggal sendirian tanpa orang tua (kalau kamu merantau), dan bertemu teman-teman baru. Kalau kamu nggak mampu beradaptasi, mana bisa menjalaninya, ‘kan?

8. Berani

Photo via youtube.com

Karakter wanita sukses pasti berani. Berani artinya nggak takut mengambil risiko dan melakukan hal-hal baru di luar kemampuan. Dengan berani, kamu pasti akan jauh lebih mudah untuk meraih cita-citamu. Kamu juga bakalan selalu semangat deh karena nggak takut dengan kesulitan-kesulitan yang datang nantinya.

Namun, berani bukan berarti nekat tanpa perhitungan, Girls. Saat mengambil risiko untuk hal-hal baru yang jauh lebih  baik, kamu tetap harus melalui proses pertimbangan yang matang. Jadinya kamu nggak akan sembrono atau gegabah melakukan hal-hal baru yang sebenarnya malah merugikanmu.

9. Tetap mencintai diri sendiri

Seberat apa pun usahamu dalam meraih impian, jangan sampai kamu lupa untuk menyayangi dirimu sendiri, Girls. Bentuk menyayangi diri sendiri adalah nggak lupa untuk istirahat ketika tubuh merasa lelah. Kemudian, istirahatkan pikiran sejenak saat kamu merasa jenuh dengan segala aktivitasmu.

Boleh kok sesekali jalan-jalan seperti traveling atau nonton film supaya nggak stres. Oh ya, olahraga dan makan makanan sehat juga termasuk bentuk menyayangi diri sendiri yang perlu kamu lakukan lho. Menyayangi diri sendiri memang boleh kok dengan sesekali memanjakan diri. Namun, merawat diri supaya tetap sehat di masa depan juga perlu, ‘kan? Apalagi dirimu adalah asetmu.

10. Nggak lupa untuk bersyukur

sifat dan karakter wanita sukses

Photo via detik.com

Ada yang lebih penting lagi nih Girls dalam karakter wanita sukses yang wajib kamu tiru, yaitu bersyukur. Bersyukur artinya mudah menerima dengan lapang dada apa pun yang kamu miliki saat ini. Dengan bersyukur, sesuatu jadi terasa lebih, ‘kan? Bersyukur juga menjadi suatu perbuatan di mana kita berterima kasih pada Tuhan atas segala limpahan nikmat yang diberikan.

Apa pun yang kamu miliki, yang kamu capai, dan ada dalam dirimu bisa lebih kamu terima deh. Hatimu jadinya akan lebih tenang dan memiliki energi positif untuk selalu semangat serta bahagia. Oh ya, bersyukur juga bisa berupa rasa terima kasih yang kamu tujukan pada orang sekitar dan orang-orang yang selalu membantumu. Meski sekadar mengucapkan “terima kasih” saat diberi bantuan, ini juga memberi energi bahwa kamu menjadi pribadi yang bisa menghargai orang lain lho.

11. Mampu melihat peluang saat kesulitan

sifat dan karakter wanita sukses

Photo via healthhub.sg

Sifat wanita sukses selanjutnya adalah cerdas, Girls. Cerdas dalam hal ini adalah selalu bisa melihat kesulitan sebagai peluang baru untuk lebih berkembang. Kamu nggak akan menjadikan kesulitan sebagai penghalang dalam meraih cita-citamu. Misalnya saja  kamu sedang berusaha masuk perguruan tinggi di luar negeri.

Pastinya seleksinya ketat banget hingga bikin kamu minder. Padahal kesempatan ini bisa kamu manfaatkan untuk berkembang. Entah berhasil atau enggak nantinya, yang terpenting kamu sudah berusaha. Lagi pula, kamu nggak akan rugi karena punya pengalaman dan ilmu baru seperti lebih pandai berbahasa asing, punya banyak teman baru dari berbagai daerah, dan lain sebagainya.

12. Konsisten

Apa pun impianmu saat ini, karakter wanita sukses yang perlu kamu lakukan adalah konsisten. Kamu harus konsisten pada pilihanmu, pada bidang yang kamu tekuni, dan konsisten untuk terus maju meraih mimpimu. Konsisten ini artinya kamu nggak mudah “belok” alias tetap ajek dengan pendirianmu.

Contohnya, kamu suka desain dan ingin sukses menjadi seorang desainer di masa depan. Ya sudah, tekunilah dan maksimalkan bidang itu, Girls. Caranya dengan banyak belajar dan berlatih. Kebayang ‘kan kalau kamu nggak konsisten belajar dan berlatih, pasti kamu nggak akan berkembang.

13. Disiplin

sifat dan karakter wanita sukses

Photo via twitter.com

Tentunya kamu juga tahu bahwa menjadi perempuan yang sukses itu harus disiplin. Disiplin bisa dimulai dari hal-hal kecil kok. Misalnya saja melatih diri untuk selalu bangun pagi, berolahraga secara rutin tanpa bolong-bolong, dan datang tepat waktu saat ada acara.

Disiplin ini akan membuatmu nggak mudah menyerah saat rasa malas datang menghambat mimpimu. Disiplin juga menjadikan pola hidupmu lebih teratur sehingga nggak berantakan, Girls. Contohnya, waktunya bangun pagi kamu malah tidur lagi. Akibatnya, kamu terlambat melakukan aktivitas. Kemudian, terlambat bikin kamu nggak fokus dan nggak bisa berkonsentrasi penuh pada hal yang sedang kamu lakukan.

14. Jujur

Kejujuran adalah segalanya, Girls. Gimana mau jadi wanita sukses kalau kamu belum mengutamakan kejujuran di segala hal yang kamu lakukan. Kejujuran ini menjadi attitude yang penting dan akan bikin orang lain percaya padamu. Untuk mencapai kesuksesan, pasti kamu nggak akan luput dari berinteraksi dan bekerja sama dengan orang lain.

Kalau orang lain saja susah percaya denganmu, gimana ia mau bekerja sama denganmu? Kejujuran nggak hanya bisa dinilai dari perkataan saja, tetapi juga perbuatan. Sebagai contoh perbuatan yang nggak jujur adalah menyontek dan menjiplak karya orang lain. Perbuatan ini selain menurunkan kreativitasmu, juga merugikan orang lain.

15. Memiliki attitude yang baik

sifat dan karakter wanita sukses

Photo via twitter.com

Sifat wanita sukses kali ini sih penting banget untuk kamu terapkan. Percuma lho kamu super pandai tapi kelakuannya nggak bagus. Attitude bisa berarti banyak hal, misalnya saja sopan santun. Ketika menghadapi orang lain yang lebih tua, jangan lupa untuk bersikap sontan dan bertutur kata dengan santun.

Attitude kamu pun bisa dilihat saat berbicara lho. Apakah kamu memiliki tutur kata yang baik dan positif, atau justru tukang ngomong kasar, gosipin orang, dan nyinyirin orang lain? Meskipun kamu nggak bisa menyenangkan setiap orang, tetaplah berperilaku yang baik. Soalnya hal ini menunjukkan harga dirimu lho. Jangan sampai deh orang lain nggak bisa menghargaimu karena perilakumu yang kurang bagus.

Nah, itu dia Girls beberapa karakter wanita sukses yang bisa kamu tiru dan terapkan dalam kehidupan sehari-hari saat meraih impian. Mungkin semuanya nggak bisa kamu miliki sekaligus. Namun, kamu bisa belajar selalu lebih baik lagi setiap hari.  Gimana? Calon orang sukses pasti bisa kok!


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *